PENYEMAIAN BIBIT MANGROVE OLEH KKN PMD UNRAM DI DUSUN CEMARE

  • Jul 18, 2024
  • PPID Desa Lembar Selatan
  • Berita Desa, Sosial & Ekonomi, Beritan Umum

Cemare, Desa Lembar Selatan-Lombok Barat
Kuliah Kerja Nyata Pemberdayaan Masyarakat Desa (KKN PMD) Universitas Mataram telah melaksanakan kegiatan penyemaian bibit mangrove di Dusun Cemare, Desa Lembar Selatan. Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung upaya pelestarian lingkungan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat setempat melalui pemulihan ekosistem mangrove yang berperan penting dalam mencegah abrasi pantai dan menjaga keseimbangan ekosistem pesisir', Kamis 18/07/2024.

Penyemaian bibit mangrove di Dusun Cemare sangat penting untuk melestarikan ekosistem pesisir. Mangrove dikenal sebagai tanaman yang mampu menahan abrasi pantai dan mengurangi dampak gelombang laut. Selain itu, mangrove juga berperan dalam menyerap karbon dioksida, sehingga membantu mengurangi efek gas rumah kaca dan perubahan iklim. Dengan menanam bibit mangrove, mahasiswa KKN PMD Universitas Mataram berkontribusi dalam menjaga keseimbangan ekosistem pesisir dan meningkatkan keanekaragaman hayati di daerah tersebut.

Kepala Desa Lembar Selatan menyambut baik inisiatif ini dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara berkelanjutan. Beliau juga menyampaikan apresiasi kepada Universitas Mataram yang telah memilih Dusun Cemare sebagai lokasi pengabdian, mengingat pentingnya peran pendidikan tinggi dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di daerah.

 

Dengan adanya kegiatan penyemaian bibit mangrove ini, diharapkan Dusun Cemare tidak hanya menjadi lebih hijau dan lestari, tetapi juga mampu meningkatkan potensi wisata alam yang dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal. KKN PMD Universitas Mataram telah menunjukkan bahwa sinergi antara akademisi, masyarakat, dan pemerintah dapat menghasilkan kontribusi nyata dalam menjaga lingkungan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (faras)