RIBUAN JAMA'AH ASAL AIK AMPAT GERUNG-LOMBOK BARAT RAYAKAN REBO BONTONG DI PANTAI PANTAI CEMARE

  • Sep 15, 2023
  • Admin Desa Lembar Selatan
  • Berita Desa, Wisata, Beritan Umum

RITUAL MANDI SAFAR DI PANTAI CEMARE-DESA WISATA LEMBAR SELATAN-LOMBOK BARAT
DI PILIHNYA PANTAI CEMARE SEBAGAI TEMPAT UNTUK MELAKSANAKAN RITUAL MANDI SAFAR OLEH SEBAGIAN BESAR MASYARAKAT AIK AMPAT KERANA TEMPATNYA YANG LUAS DAN PANJANG

Lembar Selatan-Lombok Barat : Masyarakat Lombok Nusa tenggara Barat kembali melaksanakan Tradisi Rebo Bontong dimana Tradisi Rebo Bontong ini adalah ritual mandi bersama yang dilakukan masyarakat Suku Sasak. Dilihat dari namanya, Rebo Bontong berarti Rabu terakhir bulan kedua pada penanggalan Hijriah yakni Safar. Tradisi tersebut digelar sekaligus untuk merayakan kelahiran Nabi Muhammad SAW.  

Dalam peringatan ini, warga sangat antusias  mengikuti tradisi yang disebut dengan mandi Safar. Di setiap daerah di Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB) tentunya mengadakan atau melaksanakan mandi Safar. Begitu pula dengan masyarakan Lombok Barat, mandi Safar ini diadakan di pantai cemara desa Lembar Selatan pada Rabu, 13 september 2023 pada pukul 14.00 WITA sampai selesai. 

Pada tradisi Rebo Bontong saat dilaksanakannya mandi Safar ini, masyarakat melakukan mandi bersama dipantai cemara dengan diiringi doa-doa. Tradisi unik yang sudah berumur ratusan tahun ini, diyakini masyarakat dapat menyucikan tubuh dan dapat menghilangkan sakit selama satu tahun ke depan. Mandi safar ini di ikuti dari kalangan; Anak-anak, Dewasa dan Orang tua.

Dalam keterangan narasumber yang kami wawancarai bahwa Rebo Bontong ini  diadakan dari tahun ke tahun, dimana jama’ah intinya kebanyakan dari lingkungan Aik Ampat Bawak Gunung kemudian diikuti oleh kurang lebihnya 17 Kepala Dusun yang acaranya diadakan di Pantai Cemare Desa Lembar Selatan. Acara Rebo Bontong ini dipimpin oleh Al-Muqarram TGH. MUHADDISI ADNAN sebagai penghulu di lingkungan Aik Ampat Bawaq Gunung ujar” pak Kaling selaku salah satu Kepala Dusun di lingkungan Aik Ampat Bawaq Gunung.

Dipilihnya Pantai Cemara sebagai lokasi diadakan Tradisi Rebo Bontong sebab jika dilihat dari segi keluasan pantai Cemare bisa menampung jumlah jama’ah yang begitu banyak. 

Sebagian masyarakat yang mengikuti ritual Rebo Bontong percaya bahwa saat melakukan mandi Safar harapan mereka akan dikabulkan mulai dari kesehatan, rezeki, umur yang panjang dan lain sebagainya.

 

(LembarSelatan/FDIK UINMA/ HANA & DIMA)

*KIM Lembar Selatan